Tahun Ini, Damkar KSB Bangun 2 Pos Damkar


Lintas NTB, Sumbawa Barat -
Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan (Damkar) Kabupaten Sumbawa Barat pada tahun 2024 ini berencana membangun pos damkar di dua lokasi. Hal ini dilakukan dalam rangka pemenuhan Standar Pelayanan Minimal (SPM).

"Kami membangun pos damkar untuk mengejar waktu lima belas menit pelayan pemadam, sesuai dalam peraturan Bupati. Pos damkar akan kami dekatkan dengan masyarakat, untuk bergerak cepat memadamkan dan penyelamatan kepada masyarakat bila terjadi sesuatu," jelasnya pada Selasa, (9/7/2024).

Ia juga menjelaskan, rencana pembangunan pos damkar dilakukan di Kecamatan Seteluk dan Jereweh, dilokasi itu tanahnya sudah milik pemerintah daerah. Jadi kami tinggal membangun gedung dan persiapan peralatan. "Rencananya gedung akan kami permanenkan, maka secara otomatis fasilitas, personil dan operasional akan kami adakan lagi," jelasnya.

Ia merincikan, dua gedung tersebut menelan anggaran 1,4 Milyar. Di dua pos akan kami lengkapi masing-masing satu mobil damkar satu pos. "Di APBD-P tahun 2024 kami bangun 2 pos, tahun 2025 kami lengkapi saran dan prasarana termasuk mobil damkar," ucapnya. (LNG05)

0 Comments

Silahkan Berkomentar, Bebas Tapi Sopan.