Lintas NTB, Sumbawa Barat - Wakil ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Sumbawa Barat Merliza Jawas, S. Sos.I., M.M mempresentasi beberapa produk usaha mikro kecil dan menengah (UMKM) KSB, pada Jumat, (18/1/2025) yang dikelola penjualannya menggunakan kreatifitas media sosial oleh Silaras sebagai oleh-oleh khas Sumbawa Barat yang keren, berkualitas dan mudah didapat.
Ia juga mengapresiasi positif hal ini, saat disampaikan kepada Sesmen Kemen Ekraf, Dessy Ruhati, mengenai generasi millenial dan Gen Z yang semakin melek dan bangga dengan hasil produk lokal KSB sebagai penunjang ekonomi kreatif daerah.
Hal ini sangat disambut baik oleh Kementerian, dengan adanya inisiasi presentasi ini Kemen Ekraf berencana akan datang berkunjung ke KSB dalam agenda memberikan perhatian, penguatan program sebagai bukti kongkrit dukungan pemerintah pusat kepada ekonomi kreatif yang ada di Sumbawa Barat.
"Saya harap pemda KSB mengambil kesempatan yang diberikan dan menggarap serius pengembangan ekonomi kreatif sebagai peluang untuk pertumbuhan ekonomi lokal penunjang pariwisata dan harapan saya kepada pemerintah pusat bisa memfasilitasi program-program yang akan difokuskan oleh Pemda Sumbawa Barat dari 17 sub sektor yang ada di Kementerian Ekraf dengan luar biasa dan semangat," pungkasnya. (LNG05)
0 Comments
Silahkan Berkomentar, Bebas Tapi Sopan.