![]() |
| Massa Aksi Saat Melakukan Orasi |
LOMBOK TIMUR —Sejumlah pemuda yang tergabung dalam Aliansi Pemuda Peduli Desa menggelar aksi unjuk rasa pada Rabu, 3 Desember 2025. Masa aksi yang dipimpin oleh Taufik Akbar menyampaikan sejumlah tuntutan terkait dugaan ketidaktepatan sasaran dalam penyaluran bantuan UMKM di desa setempat.
Aksi tersebut sempat ricuh masyarakat dengan pmendes Kabar Kecamatan Sakra Lombok Timur.
Dalam orasinya, Taufik menegaskan bahwa aksi tersebut dilakukan sebagai bentuk kontrol sosial agar penyaluran bantuan pemerintah lebih transparan dan tepat sasaran.
Aliansi menyampaikan tiga tuntutan utama, yakni:
1. Menuntut pihak desa menghadirkan Kepala Dinas Koperasi dan UMKM untuk memberikan klarifikasi mengenai mekanisme pendataan hingga proses penyaluran bantuan UMKM.
2. Menuntut pejabat desa yang diduga menerima bantuan UMKM untuk mengembalikan bantuan tersebut kepada masyarakat yang lebih berhak.
3. Menuntut seluruh staf desa menandatangani surat pernyataan terkait kesediaan mengembalikan dana UMKM yang diduga tidak tepat sasaran.
Menurut massa aksi, dugaan penerimaan bantuan oleh sejumlah perangkat desa telah menimbulkan keresahan di masyarakat. Mereka berharap adanya langkah cepat dari pemerintah desa untuk menyelesaikan persoalan tersebut.
Di sisi lain, para pejabat desa yang disebutkan dalam aksi tersebut dikabarkan bersedia mengembalikan bantuan UMKM kepada warga yang dinilai lebih layak menerima.
Aksi berlangsung dengan tertib dan mendapatkan pengamanan dari aparat terkait. Hingga berita ini diterbitkan, belum ada keterangan resmi dari pihak pemerintah desa maupun Dinas Koperasi dan UMKM.


0 Comments
Silahkan Berkomentar, Bebas Tapi Sopan.