Dandim Loteng Buka Kegiatan Binter Terpadu Tahun 2019

LOMBOK TENGAH - Komandan Kodim 1620/Loteng Letnan Kolonel Czi Prastiwanto, SE. M.I.Pol. membuka kegiatan Pembinaan Teritorial (Binter) Terpadu tahun 2019 dengan tema "Memberdayakan Wilayah Pertahanan Melalui Kegiatan Binter Terpadu Guna Memantapkan Ruang, Alat dan Kondisi Juang Yang Tangguh" di lapangan umum Dusun Mong Desa Kuta Kecamatan Pujut Kabupaten Loteng, Kamis (7/11).

Dandim 1620/Loteng dalam amanatnya mengatakan kegiatan Binter terpadu merupakan fungsi utama TNI AD dalam rangka mendukung tercapainya tugas pokok dan diimplementasikan melalui pemberdayaan geografi, demografi dan kondisi sosial untuk menciptakan ruang, alat dan kondisi juang yang tangguh.

Dijelaskannya, Binter terpadu merupakan kegiatan dibidang territorial yang menerapkan sistim kerja nyata dengan metode pembinaan ketahanan wilayah, Komunikasi sosial dan bhakti TNI yang dijabarkan dalam pemilihan kegiatan fisik maupun non fisik dengan tujuan untuk penyiapan wilayah, masyarakat serta kondisi sosial yang dinamis bagi kepentinga petahanan negara.

"Kegiatan Binter terpadu melibatkan Pemerintah Daerah, instansi terkait dan komponen bangsa lainnya dalam bentuk sinergitas program dan anggaran yang diproyeksikan dapat mengoptimalkan dampak nyata pada upaya-upaya membantu kesulitan dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat sehingga memperkuat kemanunggalan TNI dengan rakyat," ujarnya.

Kegiatan binter terpadu merupakan program TNI AD untuk mensinergikan program pembangunan Pemerintah Daerah dengan TNI dengan harapan dapat membantu percepatan pembangunan di wilayah serta menguatkan motivasi kesadaran bela negara pada generasi muda, anak sekolah dan masyarakat.

Kegiatan fisik dalam Binter terpadu kali ini, akan melaksanakan pengerjaan bantuan stimulan perumahan swadaya (BSPS), sedangkan untuk kegiatan non fisik akan melaksanakan gotong royong, ceramah, penyuluhan, diskusi dan lainnya.

Usai menggelar upacara pembukaan, acara dilanjutkan dengan peletakan batu pertama pembangunan perumahan swadaya bantuan stimulan sebanyak 40 unit di Desa Kuta Lombok Tengah.

0 Comments

Silahkan Berkomentar, Bebas Tapi Sopan.