Tim Dosen STIE AMM lakukan pendampingan koperasi sehat manajemen KOPWAN Syariah Cilinaya Indah



Lintas NTB, Mataram - Program Pengabdian Kepada Masyarakat telah berlangsung pada hari Minggu, 30 September di Pondok Galih, Jempong Baru, Mataram. Pengabdian kepada masyarakat ini dihadiri oleh pengurus dan ketua KOPWAN Syariah Cilinaya Indah dan Eka wardana,SE MSi sebagai Kabid Pembinaan Koperasi , Dinas Perindustrian Koperasi UKM Kota Mataram. Tim dosen STIE AMM yang turun dalam pengabdian ini adalah Putri Reno Kemala Sari, Galuh Ratna Mutia dan Rosyia Wardani. Kegiatan pengabdian ini dilakukan sebagai bentuk kegiatan yang disponsori oleh Ristekdikti.

Kegiatan ini dibuka secara resmi oleh Ketua Koperasi Wanita Syariah Cilinaya Indah, Astiningsih.  Menurut Astiningsih, kegiatan ini dapat bermamfaat bagi perkembangan koperasi umumnya dan bagi para pengurus dan anggota koperasi khususnya. Pendampingan koperasi sehat manajemen sendiri dapat di bagi menjadi pendampingan pembentukan Standar Operasional Prosedur. 

Standar Operasional Prosedur (SOP) pada dasarnya adalah pedoman yang berisi prosedur-prosedur oprasional standar yang ada di dalam suatu organisasi yang di gunakan untuk memastikan bahwa semua keputusan dan tindakan, serta pengunaan fasilitas- fasilitas proses yang dilakukan oleh orang-orang di dalam organisasi yakni para anggota- anggota organisasi kemudian berjalan secara efektif dan efisien, konsisten, standar dan sistematis Pada umumnya  kperasi di Indonesia belum terbiasa membuat uraian pekerjaan maupun uraian jabatan secara tertulis dengan baik padahal itu merupakan suatu paduan. Akibatnya prosedur kerja yang sering terjadi tidak jelas. Kalau hal ini terjadi, tentu saja kekacauan yang akan berakibat jalannya suatu koperasi akan menjadi tidak optimal.

Pak Eka, sebagai Kabid Pembinaan Koperasi  juga menambahkan SOP (Standar Operasional Prosedur) yang baik akan menjadi pedoman bagi pelaksana, menjadi alat komunikasi dan pengawasan dan menjadikan operasional koperasi diselesaikan secara konsisten. Para pengurus akan lebih percaya diri dalam bekerja dan tahu apa yang harus dicapai dalam setiap pekerjaan.SOP (Standar Operasional Prosedur) juga bisa digunakan sebagai salah satu alat training dan bisa digunakan untuk mengukur kinerja pengurus. Oleh karena itu diperlukan SOP (Standar Operasional Prosedur) sebagai acuan kerja secara sungguh-sungguh untuk menjadi sumber daya manusia. 

Pada akhir acara, Astiningsih menyampaikan apresiasi bahwa kegiatan ini sangat bagus dan tepat sasaran, memberi mamfaat yang sangat besar untuk koperasi syariah lebih maju, .sehat dan modern. Permasalahan di koperasi adalah belum ada SOM atau SOP sebagai dasar dan acuan dalam melaksanakan  kegiatan perkoperasian, sudah terbantu.  Harapannya, semoga kedepannya kerjasama lebih ditingkatkan lagi sesuai peta kebutuhan koperasi, seperti penggunaan aplikasi akuntansi syariah yg mudah dan sederhana.  (Red) 

0 Comments

Silahkan Berkomentar, Bebas Tapi Sopan.