Rubah Sistem Bantuan, Pasangan Fud-Aher Akan Evaluasi Program Bariri di KSB


Progam Tetap Dilanjutkan, Namun Sistem Bantuan yang dirubah


Lintas NTB, Sumbawa Barat - Pasangan Fud Syaifuddin, ST., MM. Inov dan Aheruddin Sidik, SE., ME (Fud-Aher) merupakan kandidat pemimpin Kabupaten Sumbawa Barat (KSB) mengumumkan rencana untuk mengevaluasi program Bariri yang telah lama berjalan. Program Bariri, yang meliputi Bariri Tani, Bariri Ternak, dan Bariri Nelayan, akan tetap dilanjutkan, namun tetap akan melakukan perubahan secara signifikan dalam sistem pemberian bantuannya.

Selama ini, penerima bantuan diwajibkan menabung sebanyak 10% dari harga bantuan. Tabungan tersebut harus mencapai 150% dari harga bantuan sebelum bisa diambil. Sistem ini, meskipun dimaksudkan untuk mendidik masyarakat dalam hal keuangan dan kemandirian, ternyata menimbulkan beban yang cukup berat bagi banyak masyarakat.

"Selama ini, banyak masyarakat yang terpaksa menabung hanya untuk mendapatkan bantuan. Bahkan, sangat sedikit yang mampu menyelesaikan tabungan hingga 150%," ungkap Fud kepada awak media yang ditemui di Bale Santong, Senin, (8/7/2024).

Ia menyadari bahwa niat baik dari sistem ini mungkin tidak sepenuhnya dapat dirasakan oleh masyarakat, karena tuntutan finansial yang terlalu berat. Oleh karena itu, pasangan Fud-Aher berencana untuk mengubah sistem ini. Mereka akan memberikan bantuan tanpa syarat menabung, sehingga masyarakat tidak perlu lagi tertekan oleh kewajiban menabung hanya untuk mendapatkan bantuan. Dengan cara ini, diharapkan bantuan dapat lebih tepat sasaran dan segera memberikan manfaat bagi penerimanya. "Prioritas kami adalah kesejahteraan masyarakat. Kami tidak ingin mereka terbebani oleh kewajiban yang pada akhirnya sulit dipenuhi. Bantuan harus langsung dirasakan manfaatnya tanpa syarat yang memberatkan," tegas Aher.

Selain itu, pasangan Fud-Aher juga berkomitmen untuk mengembalikan semua tabungan masyarakat yang tidak bisa mencapai 150%. "Itu adalah hak masyarakat. Kami akan memastikan bahwa mereka menerima kembali uang yang telah mereka tabung," tambah Fud. (LNG05)

0 Comments

Silahkan Berkomentar, Bebas Tapi Sopan.